KBBI Bakukan Sejumlah Kata Gaul: Pansos, Julid, Mager, Maksi, Cie..!

Komunikasi Praktis
Kamus Besar Bahasa Indonesia

Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) membakukan atau meresmikan sejumlah kata gaul (bahasa slang) di media sosial. Salah satunya pansos.

Pansos adalah singkatan dari panjat sosial (social climber) merujuk pada cara atau sikap seseorang yang bertujuan untuk mendapatkan suatu pengakuan dan atau perhatian dengan memanfaatkan hal viral atau trending.

Dengan kata lain, pansos merujuk pada orang yang suka mencari pengakuan sosial.

KBBI mengartikan pansos sebagai usaha yang dilakukan untuk mencitrakan diri sebagai orang yang mempunyai status sosial tinggi, dilakukan dengan cara mengunggah foto, tulisan, dan sebagainya di media sosial.

Selain kata pansos, KBB juga memasukkan kata-kata gaul lain, seperti julid, mager, dan maksi.

Kata julid dimaknai dengan iri dan dengki dengan keberhasilan orang lain, biasanya dilakukan dengan menulis komentar, status, atau pendapat di media sosial yang menyudutkan orang tertentu.

Kata mager, yang merupakan kependekan dari “malas bergerak”, diartikan sebagai enggan atau tidak sedang bersemangat melakukan aktivitas.

Kata maksi yang merupakan singkatan dari “makan siang” juga sudah masuk dalam KBBI. Kata maksi misalnya “maksi bareng teman”.

Kata cie juga sudah masuk. Cie diartikan sebagai “kata seru yang digunakan untuk memuji atau menggoda seseorang agar tersipu”.*

Discover more from Komunikasi Praktis

Subscribe now to keep reading and get access to the full archive.

Continue reading